Virtual Private Server (VPS) adalah server pribadi yang keseluruhan resource-nya hanya digunakan oleh satu pengguna saja dan tidak dipengaruhi oleh pengguna lain. Pengguna dapat mengelola secara penuh semua konfigurasi dan resource yang ada pada VPS dan melakukan apa pun yang diinginkan.
Teknologi yang digunakan VPS adalah virtualisasi hardware server fisik yang kemudian dibagi menjadi beberapa resource berbeda. Disebut virtual karena pembagian ini dilakukan dengan menggunakan software sehingga dalam satu server fisik bisa terdapat beberapa VPS yang dijalankan.
Intekno Studio memberikan layanan penyewaan VPS disertai setup sistem operasi untuk server menggunakan distro linux server populer seperti debian, ubuntu dan centos. Dan pengelolaan server meliputi konfigurasi serta setup LAMP (Linux, Apache, MariaDB, PHP), manajemen database dengan phpMyAdmin, SSL menggunakan Lets Encript dan update maupun upgrade sistem operasi server.
Intekno Studio memberikan dukungan pemantauan 7x24 jam dan reboot sistem server jika terjadi lagging atau error.
Biaya VPS tergantung kepada paket layanan yang dipilih. Silahkan mengacu pada paket layanan tersebut, lalu hubungi kami jika ada paket layanan yang dirasa sesuai dengan keinginan Anda.
Terdapat garansi perbaikan kerusakan terhadap sistem server yang kami kerjakan secara gratis selama masa garansi, lama masa garansi sesuai dengan paket layanan yang dipilih.
© 2015 - 2025 CV. Naendra Pronesia Teknologi. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.
Intekno Studio siap untuk menjadi Mitra Kebutuhan Digital Anda.